Stasiun Purwokerto Catat Penumpang Terbanyak Saat Arus Balik Lebaran 2025, Kereta Ekonomi Masih Jadi Favorit

NAIK KERETA. Para pemudik naik dan turun di sejumlah stasiun di wilayah Daop 5 pada masa angkutan lebaran 2025, kemarin.-EKO SUTOPO-PURWOREJO EKSPRES
PURWOREJO, MAGELANGEKSPRES.ID - Selama masa angkutan arus balik Lebaran 2025 di wilayah Daop 5, Stasiun Purwokerto menjadi stasiun dengan jumlah penumpang terbanyak, yakni mencapai 8.840 orang.
Disusul oleh Stasiun Kutoarjo Kabupaten Purworejo dengan 6.196 penumpang, Stasiun Kebumen 3.860 penumpang, Stasiun Kroya 3.609 penumpang, serta Stasiun Gombong dengan 2.486 penumpang.
Informasi tersebut disampaikan oleh Manajer Humas Daop 5 Purwokerto, Krisbiyantoro, pada Senin, 7 April 2025.
BACA JUGA:Tarif Bus Purworejo Naik Hingga 150 Persen Saat Arus Balik Lebaran
“Volume arus balik hari ini tanggal 7 April, pada pukul 12.00 WIB sebanyak 25.310 masyarakat naik kereta api. Akan tetapi, jumlah ini masih akan terus meningkat hingga pukul 00.00 WIB,” katanya.
Dijelaskan, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 5 Purwokerto menyediakan layanan transportasi yang terjangkau dan nyaman bagi masyarakat, khususnya selama masa angkutan Lebaran 2025.
Kereta api ekonomi antar-kota yang beroperasi di wilayah Daop 5 tetap hadir dengan tarif bersubsidi yang ramah di kantong, tanpa mengurangi aspek kenyamanan dan keamanan perjalanan.
BACA JUGA:Tiket KA Mudik Lebaran dari Daop 5 Purworejo Masih Tersedia
“Pada masa angkutan Lebaran ini, KAI berupaya memberikan layanan yang tetap terjangkau namun semakin berkualitas. Dengan tarif yang kompetitif, pelanggan dapat menikmati perjalanan mudik yang aman, nyaman, dan menyenangkan,” ujarnya.
Selama periode angkutan Lebaran 2025, yakni 21 Maret hingga 11 April, tercatat sebanyak 74.321 tiket kereta api ekonomi bersubsidi (PSO/Public Service Obligation) telah terjual.
Tiket PSO merupakan layanan bersubsidi dari pemerintah untuk kelas ekonomi, yang memungkinkan masyarakat memperoleh akses transportasi berkualitas dengan biaya lebih ringan.
BACA JUGA:Penumpang Kereta Api di Daop 5 Naik 24 Persen, Selama Masa Angkutan Lebaran 2024
Beberapa kereta api PSO yang paling diminati pelanggan Daop 5 antara lain adalah KA Serayu relasi Purwokerto – Pasarsenen dan KA Kutojaya Selatan relasi Kutoarjo – Kiaracondong.
KA Serayu dengan jadwal keberangkatan pukul 07.00 WIB dari Stasiun Purwokerto dan tiba di Stasiun Pasarsenen pukul 17.22 WIB mencatat okupansi sebesar 168,92%, dengan total pelanggan sebanyak 23.614 orang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: purworejo ekspres