Teras Mangli: Menikmati Sensasi Nongkrong di Kafe View Gunung Sumbing yang Cantik dan Menarik

Selasa 03-10-2023,13:00 WIB
Reporter : Kisna Hesti Ningrum
Editor : Kisna Hesti Ningrum

BACA JUGA:5 Rekomendasi Tempat Wisata di Desa Mangli Magelang

Tak hanya minuman, kafe yang letaknya di tengah perkebunan ini juga menjual camilan hingga makanan berat, seperti pisang goreng, singkong goreng, gorengan, mie, nasi telur, nasi goreng, hingga nasi godog khas Magelang. 

Kamu tidak harus merogoh kantong dalam-dalam untuk menikmati sensasi nongkrong view Gunung Sumbing. Harga menu di Teras Mangli tergolong masih ramah.

Harga makanannya beragam mulai dari Rp10.000 saja, sedangkan minumannya mulai dari Rp5.000. 

Dari berbagai menu itu, tim Magelang Ekspres berkesempatan mencicipi menu Es Teh Krincing. 

Menariknya, Teh Krincing yang dibuat di Teras Mangli adalah daun teh yang ditanam dan diolah sendiri. Daun teh tersebut ditanam di samping kafe. 

Teh ini memiliki rasa yang unik, seperti kombinasi antara teh dan sedikit kopi, sehingga aromanya justru mirip dengan kopi. 

Rasa yang jarang ditemui tersebut wajib kamu coba saat kamu datang ke Teras Mangli. Kamu bisa menikmati sensasi teh krincing tersebut hanya dengan harga Rp5.000 untuk hot tea dan Rp6.000 untuk iced tea.

Selain menu yang lezat dan view yang indah, Teras Mangli juga menyediakan fasilitas pendukung lain, seperti mushola dan kamar mandi yang bentuknya unik seperti glamping. 

Buat kamu yang penasaran bagaimana rasanya nongkrong di kafe view Gunung Sumbing, kamu bisa datang ke Teras Mangli di Mangli, Kaliangkrik, Magelang mulai pukul 09.00 WIB hingga 20.00 WIB. 

BACA JUGA:Daun Stroberi Bisa Jadi Keripik! Ini Dia Camilan Unik Desa Mangli Magelang

Untuk kamu yang ingin menikmati hangatnya sunrise di tempat ini, kamu bisa melakukan reservasi terlebih dahulu melalui official akun Instagram Teras Mangli yaitu @terasmangli. 

Melihat sunrise di Teras Mangli bisa kamu nikmati pada pukul 05.00 sampai 07.00 WIB. 

Gimana, apakah kamu tertarik mengunjunginya? (*)

Kategori :