MAGELANG, MAGELANGEKSPRES -- Puluhan warga lanjut usia (lansia) di Kota Magelang diwisuda setelah menyelesaikan sekolah lansia, Selasa 10 Oktober 2023.
Saking gembiranya mereka tampil unjuk kebolehan menyanyi, menari hingga membaca puisi di Pendopo Pengabdian Rumah Jabatan Walikota Magelang.
Mereka diwisuda setelah mengikuti Sekolah Lansia Hebat. Sekolah ini merupakan program yang dijalankan oleh Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Jawa Tengah dan dilaksanakan oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP4KB) Kota Magelang.
Wisuda kali ini melibatkan peserta dari Sekolah Lansia Hebat di Kelurahan Kedungsari, Kecamatan Magelang Utara, yang telah berlangsung sejak 15 Juni hingga 1 September 2023.
BACA JUGA:Siang Ini Suhu di Magelang Capai 34 Derajat, Ini Sudah Sangat Panas Sekali
Sertifikat wisuda diberikan langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Magelang, Hamzah Kholifi, dan Ketua Tim Penggerak PKK Kota Magelang, Niken Ichtiaty Nur Aziz.
Hamzah mengatakan bahwa di Kota Magelang, pada akhir tahun 2022, terdapat 18.760 penduduk yang berusia di atas 60 tahun. Jumlah ini menyumbang sekitar 15,41 persen dari total populasi penduduk di Kota Magelang.
"Kehadiran Sekolah Lansia Hebat adalah salah satu upaya untuk menjaga kesehatan dan produktivitas para lansia. Kesediaan para lansia untuk terlibat kembali dalam kegiatan belajar merupakan inspirasi bahwa usia bukanlah batasan atau penghalang untuk mempelajari hal-hal baru," ujar Hamzah saat membacakan sambutan Walikota Magelang.
BACA JUGA:Kota Magelang Runner Up Kota Layak Huni Tahun 2023 Tingkat Jawa Tengah
Sekolah Lansia Hebat juga mengingatkan akan hakikat sejati dari "sekolah". Sekolah bukan hanya merujuk pada institusi formal yang memberikan gelar akademis.
"Seperti yang diwariskan oleh Bapak Pendidikan Ki Hajar Dewantara, sejatinya setiap orang adalah guru, dan setiap rumah menjadi sekolah," ujarnya.
BACA JUGA:SMKN 3 Magelang Gelar Workshop Pemanfaatan Sarpras Pendukung Penyelarasan Tefa
Kepala DP4KB Kota Magelang, Nasrodin, menjelaskan bahwa Sekolah Lansia diadakan dengan tujuan untuk mewujudkan kesejahteraan lansia yang hebat, bahagia, produktif, mandiri, dan sejahtera.
Sekolah ini telah diikuti oleh 40 siswa lansia yang dibantu oleh 5 orang pengurus.
Menurutnya, wisuda Sekolah Lansia yang hebat ini memberikan rasa bahagia dan haru. Para lansia dapat bersosialisasi, bertemu, dan beraktivitas bersama dengan lansia lainnya, sehingga bisa menjaga kesehatan mental dan emosional mereka.