Di Pantai Pecaron ini kamu bisa berenang dan bermain air karena ombaknya yang tidak terlalu tinggi. Walaupun begitu, kamu harus tetap berhati-hati dan jangan sampai berenang serta bermain air melebihi batas aman.
Daya tarik lainnya yang ada di pantai ini adalah jembatan merahnya. Jembatan merah ini menjadi jalur utama untuk sampai ke Pantai Pecaron. Sembari berjalan kaki dengan melewati jembatan merah ini, kamu juga akan dimanjakan dengan pemandangan pohon kelapa yang banyak dan muara sungai yang sangat eksotis.
Waktu yang tepat untuk kamu pecinta sunset adalah saat sore hari kamu bisa berkunjung menikmati indahnya pantai sembari menunggu matahari terbenam. Hiasan langit berwarna jingga berpadu dengan indahnya pantai menjadi kombinasi yang sangat sayang untuk dilewatkan.
Kamu juga bisa berkemah di pantai ini dengan mendirikan tenda camping di bibir pantai. Suasana yang masih asri dan banyak pepohonan sangat cocok untuk kamu yang ingin menenangkan pikiran.
Pantai Pecaron Kebumen--INSTAGRAM
Untuk kamu yang datang berkunjung ke pantai ini jangan lupa mengabadikan momen dengan berfoto di Pantai Pecaron yang indah.
Kamu bisa berfoto di bibir pantai dengan latar belakang laut atau bisa berfoto sambil duduk di batu karang yang pastinya instagramable.
Kamu juga bisa berfoto di jembatan merah yang menjadi jalur ke lokasi pantai.
Itu tadi informasi tentang Pantai Pecaron yang punya keindahan seperti surga tersembunyi jadi objek wisata yang tidak boleh dilewatkan ketika ke Kebumen. (*)