Peringati Hari Kesehatan Nasional, Dinkes Kota Magelang Gelar Jambore Kader Posyandu

Sabtu 16-11-2024,12:00 WIB
Reporter : Haryas Prabawanti
Editor : Arief Setyoko

MAGELANG TENGAH, MAGELANGEKSPRES.COM - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Magelang menggelar Jambore Kader Posyandu Kota Magelang.

Kegiatan yang mengusung tema "Melalui Uji Kompetensi Kader Posyandu Kita Wujudkan Pelayanan Integrasi Layanan Primer pada Semua Siklus Hidup di Kota Magelang.

"Acara ini sekaligus menjadi rangkaian Hari Kesehatan Nasional (HKN) yang kemarin dilaksanakan 12 November 2024 di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Magelang," kata Kepala Dinkes Kota Magelang, dr Istiqomah, Jumat 15 November 2024 di Taman Kyai Langgeng (TKL) Ecopark.

BACA JUGA:Catat Tanggalnya! Element Bakal Sapa Penggemar di Magelang, Meriahkan Jambore Florist Indonesia

Isti mengatakan, Jambore dan adanya simulasi Uji Kompetensi (Ukom) ini penting karena Kader Posyandu di era Integrasi Layanan Primer (ILP) harus memiliki keterampilan dasar.

"Nantinya dalam ukom ada 25 keterampilan dasar yang perlu diujikan ke kader posyandu," kata Isti.

Setelah diujikan, lanjut Isti, Kader Posyandu akan dikateogorikan berdasarkan hasil stratanya dan statusnya.

BACA JUGA:Marak Virus Monkeypox, Dinkes Kota Magelang Imbau Masyarakat Lakukan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat

BACA JUGA:Ratusan Anak Muda di Kota Magelang Siap Bergerak Menangkan Luthfi-Yasin

"Ada Kader Posyandu Purwa, Madya dan Utama," jelas Isti.

Adapun penggolongan tersebut bukan berdasarkan masa pengabdian Kader Posyandu, melainkan berdasarkan keterampilan.

Sebab, menurut Isti, keterampilan dasar ini dibutuhkan untuk melayani posyandu dalam mendampingi siklus hidup.

BACA JUGA:Tingkatkan Kesejahteraan Lansia, Dinkes Kota Magelang Wujudkan Program Kampung Santun Lansia

BACA JUGA:3 OPD Kota Magelang Raih Penghargaan Capaian Hasil Pengawasan Kearsipan Internal Terbaik

"Siklus hidup remaja, anak-anak, lansia, ibu hamil, dan balita, masing-masing harus memiliki keterampilan khusus," tuturnya.

Kategori :