Jalur Prestasi Bisa Gunakan Nilai Raport, SMPN 2 Wonosobo Rampung Simulasi PPDB

Jalur Prestasi Bisa Gunakan Nilai Raport, SMPN 2 Wonosobo Rampung Simulasi PPDB

MAGELANGEKSPRES.COM,WONOSOBO – Momentum simulasi seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dimanfaatkan setiap sekolah untuk mengujicobakan sistem yang kini diberlakukan penuh secara online. PPDB dibuka sejak 15 Juni untuk SD dan 19 Juni untuk SMP. Menurut bagian Kesiswaan SMPN 2 Wonosobo, Teguh Bihun, agenda simulasi di jenjang SMP dilaksanakan selama dua hari yaitu 19 dan 20 Juli lalu. Dari simulasi tersebut pihak sekolah bisa melakukan pengujian pendataan dan bagaimana mekanisme mendaftar serta apa yang harus diperbaiki. Dari total 256 kuota untuk kelas 7, jumlah pendaftar di masa simulasi terhitung Sabtu (20/6) siang tercatat ada 274 pendaftar. Sehingga disimpulkan simulasi berjalan sukses. Namun data simulasi tersebut hanya data sementara dan akan diganti data baru di masa pendaftaran pada 23-25 Juni untuk jenjang SMP-sederajat. Menurut Bihun, dari simulasi terlihat kuota untuk jalur prestasi masih terisi setengahnya. Diperkirakan karena para pendaftar atau wali siswa belum mengetahui aturan baru terkait penggunaan nilai rapor untuk seleksi jalur prestasi. Baca Juga Ditarget Menjadi Daerah Hijau, Jumlah Pasien Positif di Wonosobo Menipis “Dari simulasi per hari ini (20/6), untuk pendaftar jalur prestasi baru terpenuhi sekitar setengahnya. Hal ini sekaligus untuk disampaikan pada masyarakat bahwa sekarang prosentase untuk jalur prestasi bisa didaftarkan dengan menggunakan nilai rapor dari kelas 4. Di SMP 2 sendiri untuk jalur prestasi ada 76 kuota dan saat simulasi baru masuk 27 pendaftar,” ungkap Teguh Bihun. Beberapa hal lain yang didapati para petugas yang menerima pendaftaran ialah banyaknya pendaftar yang belum mengirimkan berkas kelengkapan. Selain itu dalam data pendaftaran juga banyak yang tidak mencantumkan nomor yang bisa dihubungi. Sehingga yang bersangkutan sulit dihubungi jika ada kelengkapan yang belum dikirimkan pada pendaftaran online di ppdb.wonosobokab.go.id. “Untuk ketentuan tahun ini masih sama, ada 4 macam jalur yakni zonasi, affirmasi, prestasi, dan pindah tugas orang tua. Selain itu juga informasi dari beberapa pendaftar tentang kesulitan teknis seperti koneksi. Memang ada yang menanyakan informasi langsung, tapi kita batasi area informasinya, tentunya dengan SOP kesehatan di gerbang sekolah,” imbuhnya. Kini perubahan untuk data profil Calon Siswa seperti jarak yang masuk ke Wilayah Administrasi Desa, Titik Koordinat, Kebutuhan Khusus, hingga tanggal lahir hanya bisa dikonfirmasi di sekolah asal dan tidak bisa diubah saat melakukan pendaftaran. “Kami juga menerapkan batasan waktu yang berbeda untuk pendaftaran di masing-masing jalur sehingga tidak memberatkan server. Untuk pengumuman waktu pendaftaran juga sudah ada secara lengkap di situs resmi PPDB Wonosobo,” pungkasnya. (win)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: