UM Magelang Gandeng Perguruan Tinggi Denmark Cetuskan WCP

UM Magelang Gandeng Perguruan Tinggi Denmark Cetuskan WCP

MAGELANG SELATAN - Universitas Muhammadiyah (UM) Magelang menjalin kerja sama dengan Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristek Dikti) untuk menggelar World Class Professor (WCP). Kerja sama tersebut diharapkan dapat meningkatkan kualitas perguruan tinggi di Magelang itu. Dekan Fakultas Teknik UM Magelang, Yun Arifatul Fatimah MT PhD yang juga penggagas WCP mengatakan, pihaknya sengaja mengundang nara sumber profesional di bidang tersebut. Bahkan, para pemateri didatangkan dari luar negeri seperti Prof Kannan Govindan ME PhD dari University of Southern Denmark. \"Beliau juga menjadi Head of Centre Department of Technology and Innovation, SDU Centre for Sustainable Supply Chain Engineering Faculty of Engineering University of Southern Denmark. Kerja sama ini diharapkan adanya \"joint publicaton\" (tukar informasi) antara pengusul dengan profesor kelas dunia yang memiliki H-Index 72,\" kata Yun, kemarin. Selain itu, menurut Yun, WCP juga sebagai transfer pengetahuan kepada dosen terkait publikasi di Jurnal Internasional Bereputasi (JIB). Baca Juga Kebakaran di TNGM Wilayah Kabupaten Magelang Belum Padam Adapun peserta yang mengikuti program WCP ini adalah seluruh dosen di UM Magelang khususnya dosen Fakultas Teknik karena memang Prof Kannan Govinda sendiri berfokus pada Sustainable Supply Chain. \"Ada kurang lebih 20 dosen yang mengikuti program WCP ini dan dari beberapa fakultas yang ada, mayoritas dosen Teknik,\" imbuhnya. Yun menambahkan Prof Kannan Govinda melakukan kunjungan ke UM Magelang sejak pertengahan bulan September 2019. Selama kunjungan, dia melakukan diskusi dengan pengusul Program WCP dan tim peneliti terkait untuk menyelesaikan publikasi journal. \"Prof Kannan juga memberikan materi dan diskusi dengan dosen UM Magelang saat workshop \\\'How to submit paper in international journal\\\' yang diikuti lebih dari 20 paper internasional,\" ucapnya. Ia menambahkan, berbagai peluang kerja sama yang lebih luas antara UM Magelang dan University of Southern Denmark juga dibahas dalam berbagai kesempatan diskusi. Termasuk dalam rangkaian kegiatan ini. \"Saya sendiri nanti akan melakukan kunjungan akademik ke University of Southern Denmark dalam waktu dekat,\" pungkasnya. (wid)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: