Mahasiswa KKN Diusir Gegara Buat Video Sindiran Fasilitas Desa

Mahasiswa KKN Diusir Gegara Buat Video Sindiran Fasilitas Desa

Gara-gara video sindirannya viral, mahasiswi KKN di Sumatera Barat ini harus diusir warga--

PADANG, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID - Video yang memperlihatkan sejumlah mahasiswa yang mengikuti Kuliah Kerja Nyata (KKN) diusir oleh warga di kawasan Bungus Teluk Kabung, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) viral di media sosial.

Seluruh mahasiswa diminta untuk mengakhiri KKN di desa setempat buntut dari video yang diposting ke akun media sosial (medsos).

BACA JUGA:Mahfud MD Minta Kapolri Tegakkan Hukum untuk Panji Gumilang

Para peserta KKN yang didominasi perempuan itu menyindir fasilitas yang mereka dapatkan dalam melakukan kegiatan wajib tersebut.

“Kalian libur semester? Mana maen. KKN-lah. KKN kalian di mana? Tanahdatar, Limapuluh Kota? Bungus-lah, air gak ada, mandi di Musala. Diusir? Ngontrak bayar pula,” kata sejumlah perempuan dalam cuplikan video tersebut dikutip Magelang Ekspres, Senin 26 Juni 2023.

BACA JUGA:Hati-Hati Modus Penipuan Jual Kendaraan Harga Murah Makin Marak, Pelalu Manfaatkan Marketplace

Masih di dalam lanjutan video tersebut tampak mahasiswa perempuan yang menyindir tadi hanya terlihat mendukukan kepala.

Terlihat seorang tokoh masyarakat yang mengumpulkan sejumlah mahasiswa KKN di sebuah ruang pertemuan.

BACA JUGA:Setelah Membunuh, Pria di Cilacap Ini Tega Menyetubuhi Jasad Mantan Pacarnya

Di ujung depan adalah barisan mahasiswa laki-laki, sedangkan di belakang adalah perempuan-perempuan yang tampak pada video viral itu.

Karena ulah para perempuan, mahasiswa laki-laki yang ada di sana juga harus menanggung akibatnya.

BACA JUGA:Tak Direstui Orangtua, Pria di Cilacap Tega Injak Leher Mantan Kekasihnya Hingga Tewas

Mereka diusir oleh warga, dan meminta dosen pembimbing mereka untuk menjemput.

“Adik-adik dianggap tidak ada membawa perubahan, sampai nanti ada penyelesaiannya oleh dosen pembimbingnya kepada kami, kepada Bapak Camat dan Lurah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelangekspres.com