Siap-siap Bulan Agustus Akan Ada Dua Supermoon, Pertama Malam Ini!

Siap-siap Bulan Agustus Akan Ada Dua Supermoon, Pertama Malam Ini!

--

MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID - Fenomena Supermoon disebabkan karena gaya gravitasi bumi yang membuat pergerakan orbit bulan tidak membentuk lingkaran sempurna.

Orbit bulan berbentuk elips yang seperti lingkaran memanjang atau oval.

Karena memiliki bentuk oval, maka terdapat istilah titik perigee (titik terdekat) dan titik apogee (titik terjauh). Saat bulan mencapai titik terdekatnya dengan bumi, maka bulan purnama akan terlihat lebih besar dan lebih terang.

Jarak rata-rata antara titik perigee dan titik apogee adalah 363.400 hingga 405.500 kilometer.

BACA JUGA:5 Daerah di Sulawesi Selatan yang Dihuni Cewek Tercantik di Indonesia, Bisa Buat Referensi Cari Jodoh

Sementara, Supermoon 2 Agustus ini diperkirakan berada pada jarak 375.530 kilometer dari Bumi.

Oleh karena itu, bulan penuh sedang berada pada titik terdekat dengan bumi yang mengakibatkan terjadinya Supermoon. Umumnya, fenomena supermoon hanya terjadi selama beberapa jam saja.

Jadawa Terjadinya SUPERMOON & PERIGEE :

02 Agustus 2023 01.31 WIB : Fase Bulan Purnama Penuh (Supermoon Perigee) dengan jarak Bumi - Bulan sekitar 357.530 km.

02 Agustus 2023 12.51 WIB : Fase Perigee Bulan - Bumi (Purnama Perigee) dengan jarak Bulan - Bumi sekitar 357.312 km.

Anda dapat menyaksikan fenomena Supermoon secara langsung dengan mata Lagsung tanpa menggunakan alat bantu.

Selama cuaca cerah dan mendukung, maka bulan akan terlihat lebih terang dari biasanya.

Melihat fenomena Supermoon tidak akan memberikan dampak buruk kepada keberlangsungan kehidupan di bumi.

Namun seperti bulan purnama pada umumnya, maka fenomena Supermoon ini akan memengaruhi pasang dan surutnya air laut karena pengaruh gravitasi.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: