Ngeri! Pembalap Terlindas Hingga Crash Beruntun di MotoGP Catalunya

Ngeri! Pembalap Terlindas Hingga Crash Beruntun di MotoGP Catalunya

Ngeri! Pembalap Terlindas Hingga Crash Beruntun di MotoGP Catalunya-tangkapan latyar-tangkapan layar

MAGELANG EKSPES-- Helatan balap roda dua terbesar di dunia yakni MotoGP kembali terselenggara di negeri Matador, tepatnya di Catalan, Barcelona, Spanyol, pada Minggu, 4 September 2023 kemarin.

Setelah menyelesaikan paruh musim 2023, puluhan pembalap dari berbagai negara kembali mengisi sirkuit Catalunya dengan deru mesin mereka, hingga jumlah putaran yang telah ditetapkan.

Sebanyak 23 lap telah terkonfirmasi. Sang juara dunia tahun lalu, Fransesco Bagnaia menempati urutan pertama di starting grid. Disusul duo rider Aprillia, Aleix Espargaro dan Maverick Vinales di urutan dua dan tiga.

BACA JUGA:Terapkan Protokol Kesehatan, Pemberhentian Motor Dibuat Layaknya Posisi Start Motor GP

Namun, ketika baru memulai awal lap, sebuah insiden terjadi pada tikungan satu, yang menyeret sejumlah pembalap ke gravel.

Para pembalap yang terjatuh tersebut, di antaranya duo rider tim Gresini Racing, Alex Marquez dan Fabio Di Giannantonio.

Selain itu Enea Bastianini, Johann Zarco, serta anak didik Valentino Rossi, Marco Bezzecchi juga ikut terlibat dalam kecelakaan.

Tak cukup pada tikungan pertama, penonton dikejutkan  dengan kecelakaan horor dari bintang tim Ducati Lenovo Team, Fransesco Bagnaia.

Bagnaia awalnya sedang memimpin di barisan depan lalu terjatuh ketika hendak memasuki tikungan selanjutnya.

Akibatnya, para pembalap di belakangnya ikut terkena imbas. Posisi Bagnaia yang masih terkapar di tengah sirkuit, sementara pembalap lain masih memacu motornya membuat situasi semakin menegangkan. 

BACA JUGA:Catat Tanggalnya! Trial Game Dirt 2023 Akan Digelar di Sirkuit Lapangan Sedan Magelang

Dari jatuhnya Bagnaia, Brad binder, pembalap yang membela tim pabrikan KTM di belakangnya telah berusaha menghindar sebisa mungkin.

Namun, kecelakaan tidak bisa dihindarkan.

Dari video yang ditampilkan, Binder tidak bisa mengelak dengan keberadaan Pecco di depannya yang telah terjatuh di aspal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: