Sterilisasi Kantor KPU dan Bawaslu, Polres Magelang Kota Terjunkan Tim Anjing Pelacak dan Metal Detector

Sterilisasi Kantor KPU dan Bawaslu, Polres Magelang Kota Terjunkan Tim Anjing Pelacak dan Metal Detector

Polres Magelang Kota menerjunkan tim unit satwa untuk melakukan sterilisasi di Kantor KPU, Jalan Diponegoro, Kota Magelang--

MAGELANG, MAGELANGEKSPRES -- Polres Magelang Kota menerjunkan tim anjing pelacak melakukan sterilisasi di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) setempat, Rabu, 1 November 2023.

Hal ini dilakukan untuk menjamin keamanan dan kenyamanan lingkungan di kedua kantor tersebut menjelang pelaksanaan Pemilu 2024.

Kapolres Magelang Kota AKBP Yolanda Evalyn sebayang melalui Kasi Humas Iptu Untung Harjanto mengatakan, diterjunkannya Unit Satwa (K-9) ini untuk memastikan keamanan di objek-objek vital menjelang pelaksanaan Pemilu 2024.

Sterilisasi dimulai dari lokasi parkir, kemudian melalui lorong menuju ruang yang diperuntukkan bagi pegawai dan petugas pengamanan.

BACA JUGA:Polresta Magelang Amankan Pelaku Pidana Korupsi Kredit Fiktif yang Rugikan Negara Rp11,6 M

BACA JUGA:Daftar Lengkap Calon Anggota KPU di 35 Kabupaten Kota se Jawa Tengah Periode 2023-2028

Dalam rangka memastikan keamanan dan sterilisasi Kantor Bawaslu, Kantor, dan Gudang KPU Kota Magelang, setiap ruangan dan sudut disisir untuk meminimalkan terjadinya ancaman atau bahaya selama pelaksanaan tahapan Pemilu 2024.

Unit satwa berupa anjing pelacak dan metal detektor digunakan dalam proses sterilisasi untuk memastikan tidak ada benda-benda berbahaya yang masuk ke dalam area tersebut.

"Kami mengerahkan anggota dan Tim Unit Satwa Polres Magelang Kota guna memastikan semua area steril dan aman dari segala ancaman atau hal-hal yang tak diinginkan," tegasnya.

BACA JUGA:Polres Magelang Kota Bolehkan Kampanye Sambil Konvoi Tapi Dilarang Pakai Ini Kalau Tidak Mau Ditilang

BACA JUGA:Ketua KPU Kota Magelang Basmar Perianto Amron Lolos Seleksi KPU Jawa Tengah

Di samping itu, Kapolres Magelang Kota AKBP Yolanda Evalyn Sebayang meminta agar seluruh pihak terkait tetap memperhatikan situasi keamanan dan ketertiban selama masa kampanye dan hingga hari pemungutan suara.

"Kami berharap agar semua pihak dapat bekerja sama untuk menciptakan suasana yang aman dan kondusif dalam pelaksanaan Pemilihan Umum," ujarnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres