Pengurus Universal Line Dance Kota Magelang 2024-2027 Dilantik, Tagret Menang di FORDA dan FORNAS

Pengurus Universal Line Dance Kota Magelang 2024-2027 Dilantik, Tagret Menang di FORDA dan FORNAS

Prosesi pelantikan Pengurus d'ULD Kota Magelang periode 2024-2027, di aula Kantor Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar), pada Kamis, 23 Mei 2024. -Hendri Saputra-Magelang Ekspres

MAGELANG, MAGELANGEKSPRES - Pelantikan Pengurus Universal Line Dance (d'ULD) Kota Magelang periode 2024-2027, diselenggarakan di aula Kantor Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar), pada Kamis, 23 Mei 2024.

Acara pelantikan dimulai pukul 10:00 WIB, dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, pembacaan doa, dan setelah itu pembacaan Surat Keputusan oleh Irene, Sekretaris ULD Wilayah Jawa Tengah.

Acara dilanjutkan dengan Pelantikan Pengurus ULD Kota Magelang, diawali dengan Pembacaan Naskah Pelantikan oleh Bing Chrisna, Ketua ULD Wilayah Jawa Tengah, dilanjutkan dengan Penyerahan SKEP, Bendera ULD dan Penyematan Pin ULD secara simbolis kepada Mia Widyastuty, Ketua ULD Kota Magelang.

BACA JUGA:Walikota Magelang Ajak Masyarakat Berolahraga Senam dan Sepeda untuk Menjaga Kebugaran

Dalam sambutannya, Ketua ULD Jawa Tengah, Bing Chrisna megatakan, dengan terlantiknya pengurus OLD Kota Magelang, sekiranya bisa menguatkan eksistensi ULD di Kota Magelang.

"Semoga dengan pengurus baru ini, tetaplah bersemangat untuk mensosialisasikan Line Dance, sekaligus menjalankan misi dari FORMI yaitu Memasyarakatkan Olahraga, Rekreasi dan Kebugaran," kata Bing.

Bulan Juli yang akan datang, tambah Bing, akan ada Festival Olahraga Daerah (Forda) ULD Jateng di Purwokerto, Banyumas, diharapkan ULD Kota Magelang bisa berpartisipasi dan menorehkan prestasi.

BACA JUGA:Tingkatkan Kualitas Olahraga Bola Voli di Kota Magelang, Joko Budiyono Support Penuh Lomba Tarkam

Dr. Kelik Suhardiyono, Pembina ULD Jateng sangat mengharapkan ide-ide kreatif muncul dari ULD Kota Magelang.

"Semoga Magelang bisa menjadi pusat inovasi untuk ULD secara regional, mungkin secara nasional juga, tidak hanya orang tua saja, tapi anak-anak juga bisa mengikuti, karena sebetulnya ini olahraga yang gembira dan menyehatkan," tambah Kelik.

Mia Widyastuty, Ketua ULD terpilih, mengatakan akan mencetak atlet baru untuk Forda.

"Kemarin kami sudah menang pada Forda dan Fornas (Festival Olahraga Nasional), nah, target kami adalah untuk menang kembali di Forda dan Fornas berikutnya. Tapi saat ini tugas kami adalah mensosialisasikan dan mengenalkan Line Dance ini kepada masyarakat luas," pungkas Mia. (mg6)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: