Program Desa BRILiaN Kembangkan Area Dusun Sabin Megulungkidul Purworejo

Program Desa BRILiaN Kembangkan Area Dusun Sabin Megulungkidul Purworejo

PERESMIAN DUSUN SABIN. Prosesi peresmian Area Dusun Sabin yang dikelola Bumdes Megulungkidul, Kecamatan Pituruh ditandai dengan pemotongan pita oleh Pemimpin Cabang Kantor BRI Kutoarjo, Ardika Prasetyo.-Eko Sutopo-Magelang Ekspres

Malik Khairul Anam atas nama Pemdes Megulungkidul pihaknya mengucapkan terima kasih kepada BRI Kutoarjo dan semua pihak yang telah memberikan dukungan dan bantuan hingga bisa meresmikan area Dusun Sabin ini.

BACA JUGA:Inovasi Layanan RSUD dr Tjitrowardojo Purworejo Diapresiasi DPRD

"Momentum luar biasa, kami bisa melangkah sampai pada titik ini, tentu diluar ekspektasi kami. Desa megulungkidul jadi salah satu desa di pituruh dari 49 desa, desa ini letaknya strategis, berada di jalan utama menghubungkan kabupaten kebumen, wonosobo dan purworejo. Kami menangkap peluang itu, maka kami merasa perlu mendirikan sebuah inovasi di desa ini, maka didirikan bumdes. Sesuai yang kami janjikan, akan kami sediakan juga di bumdes kami ruang kolaborasi antar desa dan masyarakat, di joglo mart. Sesuai dengan misi BRI juga membantu usaha mikro kecil dan menengah," terangnya.

Area ini, lanjutnya, berdiri sejak tahun 2019, ditandai peletakan batu pertama. Pada awal terbangun, pihaknya berupaya mencari pendanaan lain selain dari dana desa.

"Lalu kita ketemu dengan program pariwisata, dan saat ini desa megulugkidul jadi desa binaan BRI. Berkat BRI kami juga sampai di Jakarta, menerima anugrah nugraha karya desa brilian. Anggaran dari BRI kita gunakan bukan hanya fisik di area dusun sabin, tapi juga pemberdayaan masyarakat dan lainnya," pungkasnya.

BACA JUGA:Petani hingga Pedagang Tembakau di Temanggung Diberi Pelatihan, Terbagi Dua Tahap

Hartono menambahkan, Bumdes ini harapannya bisa menjadi embrio kerjasama antar desa dalam pemgembangan UMKM melalui joglo mart yang ada di area dusun sabin. (top)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres