Paslon Bupati Magelang Grengseng-Sahid Silaturahmi ke PCNU, Jajaki Kolaborasi untuk Majukan Daerah

Paslon Bupati Magelang Grengseng-Sahid Silaturahmi ke PCNU, Jajaki Kolaborasi untuk Majukan Daerah

KUNJUNGAN. Gus Din saat menerima kunjungan Grengseng-Sahid di Kantor PCNU-Heni Agusningtiyas-magelang ekspres

Selain itu, Menurut Grengseng Hikmah dari sebuah pertemuan ada nilai-nilai tradisi di Nahdlatul Ulama menjadi tanggung jawab kita bersama.

"Kita berperan untuk membangun nilai tradisi demi menjadikan Kabupaten Magelang lebih baik," imbuhnya.

BACA JUGA:Jelang Pilkada 2024, KPU Kota Magelang Siapkan 180 TPS, Termasuk Lapas

Sementara perwakilan PCNU Magelang, Najib Chaqoqo menyatakan bahwa PCNU Magelang terbuka dan menerima siapapun yang datang.

“Kami semua dari PCNU sifatnya menerima semua yang datang kebetulan calon yang ada baru Grengseng jadi kita terima dengan baik,” jelasnya.

Dalam pertemuan tersebut, Ketua PCNU Kabupaten Magelang, Achmad Izzudin alias Gus Din yang menerima kunjungan Grengseng berpesan agar semua pihak dapat bekerja sama untuk membangun Magelang. Selain itu juga menjaga kerukunan jelang kontestasi Pilkada 2024.

“Gus Din berpesan agar kita bersama-sama bisa membangun Magelang lebih baik nanti di posisi apapun, dimanapun bisa bersinergi,” tuturnya. (hen)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres