Sadari Akurasi Data Sangat Penting, BPS Kabupaten Magelang Lakukan Ini

Sadari Akurasi Data Sangat Penting, BPS Kabupaten Magelang Lakukan Ini

AWARD. Sebanyak 9 responden, mitra dan OPD menerima penghargaan dari BPS Kabupaten Magelang, belum lama ini-HENI AGUSNINGTYAS-MAGELANG EKSPRES

Staf Ahli Bidang Kesejahteraan Sosial dan SDM Aziz Amin Mujahidin, saat mewakili  Sekretaris Daerah Kabupaten Magelang mengharap, melalui FGD ini ke depan para responden bisa lebih aktif.

Termasuk untuk menyampaikan data sebagai pembangunan Kabupaten Magelang yang lebih baik.

BPS, katanya, merupakan instansi pemerintah yang diberi kewenangan untuk menerbitkan data dan indikator pembangunan.

“Kegiatan ini menjadi sangat penting dan strategis bagi kita semua, mengingat literasi statistik adalah pondasi yang mendukung pengambilan keputusan yang tepat dan berbasis data,” ujarnya.

BACA JUGA:Koramil 05/Secang Beri Santunan 40 Anak Yatim, Tingkatkan Kepekaan dan Kepedulian Sesama

BACA JUGA:Hujan dan Angin Kencang, Pohon Tumbang Banyak Terjadi di Kabupaten Magelang

Menurutnya literasi statistik membantu pemerintah memahami, menganalisis, dan memanfaatkan data dengan lebih bijak dan bertanggung jawab.

Dengan pemahaman statistik yang kuat, maka pemerintah dapat mengurangi ketergantungan pada asumsi-asumsi yang belum tentu benar.

“Sebaliknya data yang akurat akan mendorong pengambilan kebijakan yang tepat sasaran,” tandasnya. (hen)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres