WADUH! Pemkab Wonosobo Tak Berdaya Alokasikan Anggaran Khusus Bagi Guru Sekolah Minggu

WADUH! Pemkab Wonosobo Tak Berdaya Alokasikan Anggaran Khusus Bagi Guru Sekolah Minggu

Sambutan oleh Staff Ahli Bupati di Bidang Kemasyarakatan dan SDM pada acara workshop GSM di GKI Kabupaten Wonosobo,-MUKAROM MOHAMMAD-MAGELANG EKSPRES

WONOSOBO, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID - Staff Ahli Bupati Wonosobo di Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Yusuf Harianto membeberkan bahwa tidak ada alokasi anggaran khusus bagi Guru Sekolah Minggu (GSM). Menurutnya besaran anggaran Pemkab Wonosobo sangat terbatas.

"Memang pemerintah belum ada anggaran untuk membantu menyejahterakan Guru Sekolah Minggu (GSM) di seluruh gereja di Wonosobo. Namun dukungan moral tetap diberikan seluas-luasnya," kata Yusuf Harianto saat di sela acara workshop GSM di Gereja Kristen Indonesia (GKI), Jumat 7 Juli 2023.

BACA JUGA:Pilu! Imigran asal Wonosobo Diduga Jadi Korban Perdagangan Orang

Kendati begitu, pihaknya menilai pembelajaran informal tersebut justru lebih penting ketimbang alokasi anggaran. Terutama, dalam pembentukan karakter dan meningkatkan kualitas para GSM di Wonosobo.

"Mestinya GSM ini diberikan kelayakan upah, entah jenis bantuan apapun. Karena output sekolah Minggu ini juga kembali kepada Wonosobo secara umum," ucapnya.

BACA JUGA: Momentum Pemilu, Sekda Wonosobo Singgung Money Politik di Depan Bacaleg

Dia meminta pemakluman dari seluruh GSM maupun pihak-pihak yang terlibat. Menurutnya, kebijakan tersebut karena faktor keterbatasan anggaran. Bukan merupakan dikotomi atau pengelompokan masyarakat tertentu.

"Tidak ada maksud pengelompokan subjek umat beragama tertentu dalam memberikan bantuan. Namun memang keadaannya memang seperti itu," katanya.

BACA JUGA:Lokasi Gunung Cilik, Pesona Alam Memikat di Wonosobo

Yusuf Harianto menuturkan, Kementerian Agama (Kemenag) sebenarnya sudah menggelontorkan bantuan berupa insentif kepada sumber daya GSM di Wonosobo.

Karenanya, dia menganggap bahwa keterbatasan anggaran dari pemerintah daerah, bisa digantikan dengan dukungan moral kepada seluruh sumber daya GSM.

"GSM sudah dapat insentif bulanan dari Pemprov melalui Kemenag. Sementara kami baru bisa support secara moral yaitu memberikan ruang berkegiatan seluas-luasnya kepada masyarakat Kristiani di Wonosobo," tandasnya. (Mg7)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres