Mencicipi Lezatnya Kuliner Dolan Sawah Salatiga Bonus Pemandangan yang Memesona

Mencicipi Lezatnya Kuliner Dolan Sawah Salatiga Bonus Pemandangan yang Memesona

Mencicipi Lezatnya Kuliner Dolan Sawah Salatiga Bonus Pemandangan yang [email protected]

MAGELANGEKSPRES -- Salatiga termasuk dalam kota tertua di Indonesia memiliki pemandangan alam yang menakjubkan. Di kota ini tentu saja memiliki destinasi wisata dan kuliner yang patut dicoba.

Lalu di mana saja rekomendasi kuliner di Kota Salatiga? Tenang, Magelang Ekspres memberikan saran yang sudah teruji dan banyak testimoni sehingga kamu tidak akan pernah menyesal.

Salah satu destinasi kuliner yang sangat direkomendasikan di Kota Salatiga adalah Dolan Sawah.

Dolan Sawah merupakan rekomendasi kuliner di Salatiga, karena pengunjung selain bisa menyantap menu tersedia, juga bisa sekaligus berwisata dengan fasilitas playground di Kota Salatiga.

BACA JUGA:Cicipi Nikmatnya Pecel Keong, Kuliner Khas Salatiga yang Kaya Gizi

Dikutip dari instagram @dolansawah.id bahwa Dolan Sawah merupakan objek wisata kuliner yang menarik dengan berbagai fasilitas yang menarik.

Dolan Sawah adalah destinasi kuliner yang ramah anak di Kota Salatiga.

Destinasi kuliner ini menawarkan berbagai pilihan menu makanan dan minuman yang dapat dicoba.

BACA JUGA:5 Tempat Ngopi Terbaik di Boyolali! Langsung Disuguhi View Gunung Merbabu Merapi

Terdapat berbagai macam makanan khas Nusantara seperti nasi, lauk, sambal, sate, sayur, dan cemilan.

Konsep makan di Dolan Sawah adalah prasmanan, di mana pengunjung dapat mengambil sendiri menu yang mereka inginkan.

Selain makanan, terdapat juga berbagai macam minuman seperti olahan jamu, jus, wedang ronde, dan lainnya.

BACA JUGA:Warung Bakmi Legendaris Pak Prenjak Magelang, Sudah Ada Sejak Jaman Penjajahan Jepang

Setiap menu yang dijual memiliki harga yang tertera, mulai dari Rp 3.000 hingga Rp 23.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: