Meriahkan Liburan Akhir Tahun di Taman Bunga Celosia Semarang, Pesona Alam yang Menakjubkan

Meriahkan Liburan Akhir Tahun di Taman Bunga Celosia Semarang, Pesona Alam yang Menakjubkan

Meriahkan Liburan Natal dan Tahun Baru di Taman Bunga Celosia Semarang, Pesona Alam yang Menakjubkan--@newcelosia - INSTAGRAM

MAGELANGEKSPRES -- Liburan Natal dan Tahun Baru sangat ditunggu-tunggu oleh semua masyarakat. Saatnya bersiap merayakan Natal, menyambut tahun baru, dan menikmati waktu luang bersama keluarga dan orang terkasih. Mencari tempat wisata yang menarik dan indah.

Salah satu tempat wisata yang cocok untuk mengisi liburan natal dan tahun baru (Nataru) yaitu di Taman Bunga Celosia yang berada di Semarang.

Tempat wisata Taman Bunga Celosia ini berlokasi di Desa Banyukuning, Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

Jika dari Kota Semarang untuk sampai ke wisata ini memerlukan jarak sekitar 35 km dengan waktu sekitar 1,5 jam.

Taman Bunga Celosia yang terletak di kaki Gunung Ungaran menawarkan udara segar.

Destinasi wisata yang menawarkan taman bunga bernuansa modern lengkap dengan tempat berfoto, photo booth, dan kafe.

BACA JUGA:7 Rekomendasi Tempat Wisata di Semarang Paling Menarik dan Bikin Betah Cocok Buat Liburan Akhir Tahun

Berikut informasi mengenai tempat wisata Taman Bunga Celosia di Semarang

Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional

Tempat wisata ini menawarkan tiket price di tanggal 1 s.d. 15 Desember 2023:

Senin-Jumat : Rp25.000

Sabtu-Minggu : Rp30.000

Serta ada harga special di Holiday Edition 

16 Desember 2023 - 1 Januari 2024 : Rp35.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: