Menikmati Keindahan Alam Rembang dengan Berkunjung ke Wisata Watu Congol Lasem

Menikmati Keindahan Alam Rembang dengan Berkunjung ke Wisata Watu Congol Lasem

Keindahan alam wisata watu congol Lasem-Gilang Surya-tangkap layar google maps

MAGELANGEKSPRES -- Wisata Watu congol berlokasi di Desa Selopuro, Kecamatan Lasem, Kabupaten Rembang.

Lasem memang seringkali menyajikan banyak wisata yang menarik untuk dikunjungi.

Mulai dari bangunan bersejarah, batik, makanan sampai wisata alam yang sayang untuk dilewatkan.

Salah satu tempat paling cocok untuk menikmati keindahan alam yang membentang di Rembang.

Ketika kamu berdiri di sini, kamu akan melihat alam Rembang yang begitu mempesona.

Kamu akan melihat perbukitan dan sawah yang hijau serta kamu dapat menikmati keindahan laut Rembang.

BACA JUGA:Kebun Teh Tambi Wonosobo: Sensasi Asri Agrowisata yang Cocok kamu Kunjungi di Akhir Tahun

Wisata ini disebut watu congol karena daya tarik dari wisata ini sendiri yaitu berupa batu raksasa yang bertengger diatas bukit.

Dari batu inilah, kita dapat menikmati keindahan alam Rembang.

Untuk dapat sampai ditempat ini, kita harus menempuh perjalanan yang cukup melelahkan. Medan yang dilalui agak terjal sehingga harus selalu waspada dan hati-hati.

Jalan yang terjal tersebut, biasanya dimanfaatkan untuk tempat trekking bagi yang memiliki hobi trekking.

Waktu tempuh untuk mencapai puncak ini sekitar setengah jam.

Perjalanan setengah jam yang sangat melelahkan akan terbayar ketika kita sudah berada di puncak watu congol.

BACA JUGA:Inilah Kuliner Legendaris Soto Petanahan Kebumen di Jalur Mudik Pantai Selatan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: