Dikira Pahalanya Lebih Besar, Bagaimana Orang yang Shalat Tarawih tapi Meninggalkan Shalat Ba'diyah Isya?

Dikira Pahalanya Lebih Besar, Bagaimana Orang yang Shalat Tarawih tapi Meninggalkan Shalat Ba'diyah Isya?--
MAGELANG EKSPRES-Ada orang yang shalat tarawih tapi ternyata meninggalkan shalat ba'diyah Isya.
Dikira shalat tarawih itu hebat dan pahalanya besar. Jangan salah, pahala shalat ba'diyah Isya lebih besar dari pada shalat tarawih.
Jadi shalat tarawih yang hebat itu tak bisa mengalahkan shalat ba'diyah Isya. Banyak orang yang bersemengat shalat tarawih tapi meninggalkan shalat ba'diyah Isya.
Ibarat orang sedang berburu uceng kelangan deleg.
BACA JUGA:Tips Salat Tarawih Anti Ngantuk! Ada Niat, Jumlah Rakaat, serta Urutan Salatnya
Maksudnya adalah mengambil yang kecil yang gedhe ditinggal. Inilah contoh orang yang bersemangat mengerjakan shalat tarawih tapi meninggalkan shalat ba'diyah Isya.
Pahala yang paling besar adalah shalat fardhu. Supaya kita tidak tertipu. Tingkatan yang kedua adalah shalat rawatib, yakni shalat sunnah qobliyah dan ba'diyah shalat fardhu.
Sedang shalat rawatib meliputi shalat sunnah 2 rakaat atau 4 rakaat sebelum shalat Dzuhur, shalat sunnah 2 rakaat setelah shalat Dzuhur.
Kemudian shalat sunnah 2 rakaat setelah shalat Maghrib dan Isya. Dan shalat sunnah 2 rakaat sebelum shalat Shubuh.
Termasuk tingkatan kedua dalam shalat adalah shalat witir dan doa. Jadi shalat tarawih yang hebat itu tidak bisa mengalahkan shalat rawatib, witir dan dhuha.
Namun masih ada orang yang fakir ilmu sehingga lebih mengutakan shalat tarawih dibanding shalat rawatib, witir dan dhuha. Sehingga ada sebagian orang yang bersemangat shalat tarawih namun tidak mengerjakan shalat ba'diyah Isya.
Setelah shalat Isya mereka tidak mengerjakan shalat ba'diyah Isya.
Mereka memilih menunggu shalat tarawih tanpa mengerjakan shalat ba'diyah Isya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: