Keterbatasan Fisik Tak Batasi Kreativitas, Luthfi Jadikan Wirausaha Jalan Berbagi
PERIKSA PERANGKAT AGEN JNE. Luthfi memeriksa perangkat komputer dan printer kasir yang baru dipasang di Agen JNE Dedi Kecamatan Pituruh Kabupaten Purworejo.-Eko Sutopo-Magelang Ekspres
MAGELANGEKSPRES, Keterbatasan fisik tak membuat Achmad Luthfi Khakim (29) terbelenggu malu dan putus kreativitas.
Sebaliknya, kondisi tunadaksa yang dialami sejak kecil justru menopang semangatnya untuk gigih melangkah menjemput kesuksesan.
Di balik capaiannya menekuni usaha bidang teknologi informasi saat ini, ia memiliki misi mulia. Bermanfaat bagi orang lain dan membantu sesama.
Kesibukan yang menyenangkan selalu mewarnai hari-hari Luthfi. Seperti saat Purworejo Ekspres berkunjung ke toko komputer bernama LC Computer miliknya yang terletak di RT 01 RW 02 Desa Megulung Lor Kecamatan Pituruh Kabupaten Purworejo, Selasa (25/6) pagi.
BACA JUGA:Dua Jemaah Haji Asal Purworejo Wafat, Tiga Kloter Jemaah Haji Sudah Kembali
Pengunjung silih berganti mendatangi tempat usaha berukuran 4 x 5 meter, tepat di samping kanan rumah Luthfi yang berhadapan dengan Musala Al-Mustaqim. Ada yang berniat membeli laptop, aksesoris, memasang CCTV, atau mengambil barang elektroniknya yang sudah selesai diservis.
Sejumlah remaja putra dan putri ramah melayani. Sementara di ruang bagian dalam, beberapa teknisi fokus menggarap berbagai kerusakan komponen komputer milik pelanggan.
Sebagian mereka merupakan pelajar SMK yang sedang menjalani praktik kerja lapangan (PKL).
Ya, LC Computer memang selalu ramai meski lokasinya berada di pelosok desa. Sekitar 3 Kilometer dari pusat pemerintahan Kecamatan Pituruh dan 20 kilometer dari pusat kota Kabupaten Purworejo.
BACA JUGA:Penyandang Disabilitas dan Lansia di Purworejo Terima Alat Bantu
Hari beranjak siang, Luthfi dengan perlahan menggeser tubuhnya menggunakan alat bantu jalan (kruk) dan menghampiri sebuah sepeda listrik berplat nomor variasi “Bose LC” yang terparkir di samping toko.
Dengan raut ceria, sepeda listrik roda tiga ramah disabilitas itu lalu dihidupkan. Tujuan mendatangi Agen JNE Dedi yang terletak di Jalan Pituruh Brengkol, Dukuh Kulon RT 003 RW 004 Desa Megulung Kidul Kecamatan Pituruh.
“Hari ini saya mau mengecek seperangkat komputer dan printer kasir yang dipesan Agen JNE Dedi sekitar 2 mingguan kemarin. Saya ingin memastikan produk yang dipesan berfungsi dengan baik,” kata Luthfi sambil tancap gas.
Setelah menempuh perjalanan sekitar 1 kilometer, Luthfi tiba di Agen JNE Dedi dan langsung menyapa sang pemilik agen, Sutini (46), dan 2 karyawannya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: magelang ekspres