32 Biksu Thudong Tak Minta Kemewahan Saat Menginap di Magelang

Kamis 18-05-2023,15:18 WIB
Reporter : Larasati Putri
Editor : Arief Setyoko

MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID - Ritual Thudong yang dilakukan 32 biksu berbagai negara menuju Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, hingga Kamis, 18 Mei 2023 sudah tiba di Cirebon.

Diperkirakan mereka akan tiba di Magelang pada Selasa, 30 Mei 2023 dan akan melewati Jalan A Yani menuju Kelenteng Liong Hok Bio Jalan Alun-alun Selatan Kota Magelang.

Saat ini mereka terus bergerak ke arah timur. Mereka menempuh perjalanan dengan cara berjalan kaki ribuan kilometer menuju Magelang.

BACA JUGA:Kelenteng Liong Hok Bio Magelang Siap Sambut Kedatangan Biksu Thudong

Rute saat ini, para biksu akan melintasi Cirebon dan tiba di Losari-Tegal-Pemalang-Pekalongan-Banyuputih-Kendal-Semarang-Ambarawa-Magelang.

Di sepanjang perjalanan panjang mereka disambut antusiasme warga yang sangat tinggi.

Tidak sedikit warga berbondong-bondong untuk menyaksikan ke-32 biksu tersebut.

Di Cirebon misalnya, salah satu sekolah di sana menyambut para biksu dengan lambaian tangan. Tidak hanya para siswa, sejumlah guru pun tampak berbahagia melihat kedatangan para biksu tersebut.

BACA JUGA:Jalan Kaki Thailand-Borobudur, 32 Biksu Berbagai Negara Ini Akan Tiba di Magelang Juni Nanti

Mereka berbaris sembari mengabadikan momen perjalanan para biksu yang menempuh perjalanan Thailand-Indonesia sejak Maret 2023 lalu.

Dijadwalkan para biksu ini akan tiba di Magelang, 30 Mei 2023 mendatang.

Pada hari itu, ke-32 biksu bakal menginap di Kelenteng Liong Hok Bio, Alun-alun Kota Magelang.

Ritual Thudong sendiri dilakukan 32 biksu dengan berjalan kaki dari Nakhon Si Thammarat, Thailand menuju Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah.

Total jarak perjalanan yang ditempuh 32 biksu ini diperkirakan sejauh 2.600 kilometer.

BACA JUGA:Para Biksu Yang Jalani Tradisi Thudong Diprediksi Akan Sampai Pamanukan Hari Ini

Kategori :