Tim PPMT UNIMMA Bantu Peningkatan Tras Mart, Ini yang Dilakukan

Tim PPMT UNIMMA Bantu Peningkatan Tras Mart, Ini yang Dilakukan

MENATA. Mahasiswa yang menjalani PPMT di Tras Mart sedang menata barang dagangan.--Magelangekspres.com

MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID – Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) melangsungkan Pengabdian Pada Masyarakat Terpadu (PPMT) di Desa Trasan, Kecamatan Bandongan, Kabupaten Magelang, 3 Juli 2022 sampai 10 Agustus 2022.

Kelompok yang ditempatkan di desa tersebut dipimpin Indah Nur Kusuma Ningrum dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Anggotanya Nella Atalia Zahra, Annisa Putri Damayanti, Frisky Nicko M, dan Rismadi Indria Alfarizy.

“PPMT adalah salah satu bentuk program dari kampus untuk pengabdian masyarakat,” kata Indah Nur.

BUMDes Trasan dengan nama Tras Mart menjadi tempat dilaksanakannya PPMT berdasarkan dengan penemuan beberapa masalah dalam pengelolaannya.

Salah seorang karyawan menyatakan aktivitas operasional yang kurang efektif disebabkan sedikitnya SDM.

“Karena dibangun pada masa awal pandemi, jadi tidak bisa merekrut pekerja banyak. Jadinya semua ditangan kami berdua saja” kata salah satu karyawan BUMDes, Salsabila.

Untuk meningkatkan potensi badan usaha, Tim PPMT merancang program kerja yang disusun berdasarkan diskusi dengan pihak BUMDes dan dosen pembimbing Muhdiyanto, S.E. M.Si.

“Dua program kerja yang dilaksanakan yaitu edukasi dan praktik di bidang pengelolaan produk dan pemberdayaan media sosial,” kata salah satu anggota Tim PPMT, Rismadi.

Anggota lain, Nella mengatakan pengelolaan produk dilakukan dengan menata ulang produk di Tras Mart sekaligus mengecek apakah ada produk yang kedaluwarsa. Selain itu, lebih rapi dan nyaman dipandang mata. Kemudian, dalam pemberdayaan media sosial, Tim PPMT membuat konten untuk pemasaran digital di platform instgram.

“Saat ini, pelaksanaan PPMT di Tras Mart telah berjalan 75% yang mana targetnya akan berakhir pada akhir Agustus 2022. Luaran yang diharapkan adalah keberlanjutan dari edukasi dan praktik yang telah dilaksanakan selama PPMT dapat membantu dalam peningkatan potensi BUMDes Trasan dan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Trasan,” jelasnya. (rls/adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelangekspres.com