Kirab Gunungan di Puncak Gunung Tidar Meriahkan Malam Satu Suro di Magelang

Kirab Gunungan di Puncak Gunung Tidar Meriahkan Malam Satu Suro di Magelang

Prosesi kirab gunungan menuju puncak Gunung Tidar pada kemeriahan acara malam 1 Suro.-HUNI WEJANG-MAGELANG EKSPRES

MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID - Ribuan masyarakat memadati kawasan Kebun Raya Gunung Tidar untuk mengikuti tradisi kirab tumpeng dan ritual adat di puncak Gunung Tidar, Selasa, 18 Juli 2023 malam.

Tradisi rutin yang digelar dalam perayaan menyambut tahun baru Islam atau malam 1 suro tersebut berlangsung meriah. 

Berbagai pagelaran seni digelar sejak pagi hingga malam hari untuk disuguhkan pada pengunjung yang datang.

Di malam hari, pelaksanaan ritual adat dipandu oleh para cantrik dari Padepokan Budi Aji Magelang, yang dilanjutkan dengan kirab sesaji sejumlah gunungan berisi aneka hasil bumi. 

BACA JUGA:Kemeriahan Grebeg 1 Suro Keluarga Besar Abdi Gunung Tidar di Kota Magelang

Gunungan tersebut di arak dari plataran menuju puncak gunung Tidar, untuk kemudian diadakan sejumlah prosesi adat yang di pimpin oleh bu Tijah, selaku Juru Kunci gunung Tidar.

Prosesi ritual adat kemudian ditutup dengan grebeg atau perebutkan gunungan oleh para peserta ritual maupun pengunjung.

BACA JUGA:Peduli Lingkungan, Jajaran Polres Magelang Kota Bersihkan Sampah di Gunung Tidar dan Sungai Kalibening

Masyarakat percaya, gunungan hasil bumi yang diperebutkan memiliki makna sebagai rezeki yang diberikan Sang Pencipta hingga bisa mendatangkan keberkahan bagi siapa saja yang memperolehnya.

Tak sampai disitu, mayoritas pengunjung juga datang untuk melakukan ziarah ke tiga petilasan yang ada di Gunung Tidar yakni petilasan Kyai Sepanjang, petilasan Kyai Syech Subakir, dan petilasan Ismoyo Jati atau Kyai Semar. (mg3)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres