8 Juni 2023 Tim Verifikasi KLA Sambangi Kota Magelang, Sejauh Mana Kesiapannya?

8 Juni 2023 Tim Verifikasi KLA Sambangi Kota Magelang, Sejauh Mana Kesiapannya?

Salah satu perwakilan dari komunitas anak di Kota Magelang mengutarakan pendapatnya jelang verifikasi KLA 2023 di Kota Magelang 8 Juni 2023 mendatang.-FOTO : LARASATI PUTRI/MAGELANG EKSPRES-

MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID Pemkot Magelang melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Perempuan, Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP4KB) optimistis bisa melakukan lompatan predikat penghargaan Kota Layak Anak (KLA) dari kategori Madya lompat ke predikat Nindya pada tahun 2023.

Keyakinan itu dikatakan Kepala Seksi Perlindungan Anak, Eny Mariyati kepada wartawan, Senin, 5 Juni 2023.

BACA JUGA:Pj Sekda Larsita, Ungkap Alasan Kegagalan Kota Magelang Raih KLA Tahun 2022

“Iya, tahun ini DP4KB sedang berusaha meningkatkan predikat Kota Layak Anak untuk Kota Magelang dari Madya ke Nindya,” katanya.

Untuk diketahui, penghargaan Kota Layak Anak merupakan apresiasi tahunan kepada kabupaten/kota yang terdiri dari lima kategori.

Kelima kategori itu antara lain kategori Pratama, Madya, Nindya, Utama, dan predikat tertinggi sebagai Kabupaten/Kota Layak Anak.

BACA JUGA:Kesiapan Lebih Matang, KLA Kategori Nindya 2023 Diyakini Bakal Kembali ke Kota Magelang

Bukan tanpa sebab, keyakinan perolehan Nindya tersebut diutarakan lantaran melihat persiapan yang sudah lengkap dan sangat matang dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Pihaknya pun telah melakukan sejumlah koordinasi dengan seluruh stakeholders, pemangku kepentingan, dan semua komponen agar bersatu mendukung pemenuhan berbagai indikator yang dibutuhkan.

“Besok 8 Juni akan dilakukan penilaian dan verifikasi oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlidungan Anak (Kemen-PPPA) RI bersama tim independen. Kita sudah siapkan semuanya,” kata dia.

Beberapa poin untuk mendukung Kota Layak Anak yang telah dipersiapkan, kata Eny Mariyati bahwa kini Kota Magelang sudah memiliki 5 gugus tugas khusus.

BACA JUGA:CEK DI SINI! Inilah Daftar Zonasi Sekolah Tingkat SMA PPDB Kota Magelang 2023

Ke-5 gugus tugas itu antara lain Gugus Tugas Kluster Sipil dan Kebebasan, Kluster Lingkungan Keluarga dan Alternatif,  Kluster Kesehatan Dasar dan Kesejahteraan, Kluster Pendidikan dan Pemanfaatan Waktu dan Budaya, dan Kluster Perlindungan Khusus.

Ditambah lagi, keterlibatan media massa sebagai corong masyarakat dalam menggaungkan kampanye Kota Layak Anak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres