Surga Tersembunyi Pantai Kesirat Gunung Kidul, Keindahan Pesona Alam yang Memukau dan Eksotis

Surga Tersembunyi Pantai Kesirat Gunung Kidul, Keindahan Pesona Alam yang Memukau dan Eksotis

Surga Tersembunyi Pantai Kesirat Gunung Kidul, Keindahan Pesona Alam yang Memukau dan Eksotis--@campingpantaikesirat - INSTAGRAM

MAGELANGEKSPRES -- Yogyakarta dikenal sebagai “kota pelajar” dan “daerah istimewa” merupakan salah satu kota yang memiliki destinasi wisata terpopuler di Indonesia. Yogyakarta terletak di Pulau Jawa, merupakan tempat yang penuh dengan budaya, sejarah dan keindahan alam yang mempesona.

Salah satu objek wisata yang harus Anda kunjungi yaitu Panai Kesirat Gunung Kidul.

Bicara soal pantai, Gunung Kidul di Yogyakarta terkenal dengan pantainya yang mengesankan dan mempesona. pantai Kesirat adalah salah satu pantai tersebut.

Pantai Kesirat merupakan tempat yang wajib dikunjungi di Gunung Kidul Yogyakarta yang terkenal dengan pantainya yang menakjubkan.

Lokasi objek wisata ini berada di Wisata Tanjung Kesirat, Karang, Desa Girikerto, Kecamatan Panggang, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Jika dari pusat Kota Yogyakarta akan menempuh jarak sekitar 42,9 km dengan waktu perjalanan sekitar 1 jam 21 menit.


Keindahan Pantai Kesirat --@fiskamentari - INSTAGRAM

Untuk mengunjungi objek wisata ini dapat ditempuh menggunakan motor maupun mobil. Rute untuk menuju destinasi pantai ini pun juga mudah ditempuh. 

Untuk menikmati pesona keindahan Pantai Kesirat ini, wisatawan hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp5.000.

Juga wisatawan perlu membayar biaya parkir sebesar Rp2.000 untuk motor dan Rp5.000 parkir mobil.

BACA JUGA:Inilah Keindahan Wisata Candramaya Pool & Resort di Klaten yang Instagramable dan Wajib Dikunjungi!

Wahu cukup terjangkau bukan?

Pantai Kesirat sangat unik dan berbeda dengan pantai-pantai yang ada di Gunungkidul.

Alih-alih memiliki hamparan pantai, Pantai Kesirat justru memiliki tebing karang terjal dengan tanaman hijau dan suasana sejuk.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: